Niptahudin Kepala Desa Cirinten Berikan Ucapkan Selamat Kepada Penerima Best Surveyor Award 2025 Geodata dan Geometa
Cakratara.com – Niptahudin Kepala Desa Cirinten, memberikan atas ucapan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada para penerima Best Surveyor Award 2025 kategori Geodata dan Geometa, yang merupakan bagian dari ajang Penghargaan Pejuang Spesial Objek dan Nama Rupabumi (Pesona Rupabumi) di Kabupaten Lebak.
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas dedikasi, ketekunan, dan kontribusi nyata para surveyor dalam kerja-kerja pendataan Nama Rupabumi dan objek geospasial, yang selama ini menjadi fondasi penting bagi perencanaan wilayah, penegasan batas pertanahan, serta pembangunan desa berbasis data.
“Prestasi ini patut kita banggakan bersama. Ini bukan sekadar penghargaan, tetapi amanah bagi para pejuang data yang bekerja tanpa mengenal lelah demi Lebak yang lebih tertata dan berdaya,” ujar Niptahudin, Selasa (25/12/2025).

Menurutnya, Geodata dan Geometa bukan hanya simbol penghargaan individu atau tim, tetapi telah menjadi representasi seluruh surveyor Kabupaten Lebak. Hasil kerja mereka terbukti sangat bermanfaat bagi desa-desa, khususnya dalam menyediakan data rupa bumi yang akurat untuk batas wilayah, kondisi geografis, hingga perencanaan pembangunan desa.
“Saya sangat salut kepada para pejuang pendata rupa bumi. Mereka bekerja dengan semangat luar biasa, menyusuri pegunungan, hutan, pesawahan, hingga gua—semuanya disisir demi satu tujuan: data yang benar dan pembangunan yang tepat sasaran,” ungkapnya.
Ia berharap capaian ini menjadi pemantik semangat untuk terus menjaga integritas, profesionalitas, serta menjadi teladan bagi surveyor lainnya di Kabupaten Lebak.
“Sekali lagi, saya ucapkan selamat dan sukses kepada para ketua tim dan seluruh anggotanya. Terima kasih atas perjuangan tanpa pamrih demi kemajuan Kabupaten Lebak tercinta,” lanjutnya.
Niptahudin juga menaruh harapan besar agar ke depan, kapasitas dan kualitas tim surveyor semakin ditingkatkan, termasuk melalui studi banding ke wilayah lain pada tahun 2026, sehingga Lebak benar-benar mampu menjadi daerah yang Ruhay—Rukun,Unggul, Hegar, Aman dan Yakin.




Berkomentarlah dengan baik dan bijak menggunakan facebook