Pemantapan Wartawan Cakratara Lebak Banten Hasilkan 5 Poin
CAKRATARA.com – Usai syukuran HUT yang ke-3, Media Cakratara mengelar Rapat koordinasi wartawan, Pemantapan Wartawan Cakratara Lebak Banten, dalam Evaluasi Tingkatkan Pemberitaan dan Jaringan Media Sosial bertempat di Saung Damandiri, Desa Cirinten, Kecamatan Cirinten, Lebak Banten, Sabtu (09/03/24).
Rapat dibuka oleh Dewan Redaksi Cakratara Niptahudin, didampingi Pemimpin Redaksi Giri Putra, memberikan arahan yang signifikan terkait Konfirmasi dan koordinasi serta Pendewasaan dalam penyajian Berita.
Lanjut Niptahudin dalam hal pemantapan wartawan Cakratara lebak Banten, semua wartawan tau perannya sebagai penulis berita, dalam penulisan berita tidak tebang pilih, namun tetap pada koridor dengan etika jurnalistik.
“Untuk itu perlu ditingkatkan pemberitaan bukan hanya monoton berita humas, tetapi berita yang berkembang dimasyarakat dan juga harus meningkatkan jaringan media sosial Cakratara,” ketus Niptahudin.
Sementara itu, Pemimpin Redaksi (Pemred) Cakratara Giri Putra menambahkan, sepak terjang wartawan tak lepas dari peran Leadership Kepala Biro (Kabiro) atau Perwakilan Media dalam memberikan pemahaman jurnalistik dan pembagian tugas wartawan tingkat Kota/Kabupaten dan Provinsi, termasuk jejaring wartawan untuk konfirmasi tanggapan pemberitaan dalam menciptakan wartawan yang professional.
“Wartawan juga tak terlepas dari kendali perusahaan media dalam memberikan kesejahteraan, tetapi wartawan juga harus memberikan kontribusi berupa karya jurnalistik dan jejaring serta menyebarkan berita melalui jaringan media sosial, kini Cakratara masuk dalam jaringgan Network, Kolaborasi Multimedia Group (KMG) yang mana akan membantu meningkatkan kwalitas dan kwantitas media Cakratara dan wartawannya, untuk itu akan di evaluasi kinerjanya untuk kemajuan Media Cakratara,” jelas Giri Putra.
Dalam rapat tersebut menghasilkan 5 poin :
1. Pemantapan Wartawan Cakratara Lebak Banten.
2. Pembagian tugas, fungsi dan Koordinasi Wartawan Cakratara.
3. Peningkatan Pemberitaan.
4. Peningkatan Jaringan Media Sosial.
5. Perusahaan Media.
Dari 5 poin tersebut pada sesi dialog tanya jawab, Kepala Biro, Korlip, Litbang Cakratara Provinsi Banten dan para wartawan yang hadir, di kesempatan tersebut menyampaikan masukan dan loyalitas wartawan, dalam mengemban tugasnya serta penempatan tugas di bidang masing masing, mulai dari Kepolisian dan TNI, Pemerintahan, Budaya dan Pariwisata, Politik, Hukum, Olahraga dan Pendidikan.
Herdi Sudrajat Kepala Biro Lebak Banten, juga memberikan masukan agar streaming YouTube CakrataraTV, di tambahkan program Podcast, dalam membangun opini publik yang sedang berkembang atau yang sedang ramai diperbincangkan.
Mengakhiri Rapat Evaluasi Tingkatkan Pemberitaan dan Jaringan Media Sosial, Pemantapan Wartawan Cakratara Lebak Banten, Beri Ade Gunawan menambahkan, masukan terkait penulisan berita dan tanda baca agar tulisan wartawan Cakratara semakin tajam, serta konfirmasi tanggapan dari Dinas atau Instansi terkait, yang berhubungan dengan berita yang akan di tayangkan. red