TNI-Polri
Mengajar dan Bagi Perlengkapan Sekolah, Satgas Yonif 143/TWEJ Kepada Murid Pedalaman RI-PNG
Cakratara.com – Selain membantu Mengajar dan Bagi Perlengkapan Sekolah kepada Murid di SDN Inpres Kampung Yabanda, Distrik Yaffi, Kab. Keerom, Papua, Selasa (24/01/2023).
Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Yabanda Mengajar dan Bagi Perlengkapan Sekolah, memberikan hadiah bagi siswa yang berprestasi serta memberikan bantuan alat olahraga kepada pihak sekolah dan murid SDN Inpres.
Dikutip dari keterangan Dankipur I Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Yabanda Kapten Inf Agus Rahman menjelaskan pihaknya mendapat permintaan untuk memberikan materi kedisiplinan kepada para siswa di SDN Inpres Yabanda.
Hal tersebut tidak disia-siakan oleh Dankipur I dengan segera menyiapkan prajuritnya yang telah mendapat bimbingan sebagai tenaga pendidik dari Dinas Pendidikan Provinsi Lampung sebelum berangkat bertugas ke Tanah Papua.
“Kami sambut baik permintaan dari pihak sekolah untuk memberikan materi kedisiplinan sebagai wujud kepedulian kami terhadap dunia pendidikan diwilayah perbatasan,” ungkap Kapten Inf Agus Rahman.
Kegiatan Mengajar dan Bagi Perlengkapan Sekolah dipimpin oleh Sertu Lutfi Reza datang mengajar serta menyerahkan bantuan berupa alat tulis, alat olahraga dan memberikan hadiah tas bagi siswa yang berprestasi.
“Ini merupakan wujud kepedulian Satgas Yonif 143/TWEJ di bidang pendidikan sebagaimana amanat UUD 1945 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dan untuk memacu semangat belajar siswa kami berikan bantuan alat tulis, alat olahraga dan hadiah bagi siswa yang berprestasi di kelasnya”, tambah Dankipur.
Kehadiran Satgas Yonif 143/TWEJ ke SD Inpres Yabanda menambah kebahagiaan para siswa dengan penuh semangat dan antusias mereka mengikuti dan menyimak apa yang diajarkan anggota Satgas.
Sementara itu, Kepala Sekolah SD Inpres Yabanda Bapak Perhanes Rumere, S.Pd., pada kesempatan yang sama menyampaikan terimakasih atas dedikasi yang telah diberikan Satgas telah turut membantu memberikan pengajaran kepada para muridnya.
“Terimakasih kepada Satgas Yonif 143/TWEJ yang telah memberikan perhatian kepada siswa kami sehingga mereka bertambah semangat untuk belajar, sekali lagi terimakasih semoga Tuhan memberkati,” tuturnya.
Lebih lanjut salah satu siswi kelas 1 yakni Riskila Sauri mengucapkan rasa terimakasihnya mendapat hadiah karena prestasinya menjadi juara kelas. “Sa senang dapat hadiah dari om TNI karena sa juara kelas sa jadi semangat buat belajar supaya dapat juara lagi,” ujarnya.
Sumber : Pen Satgas Yonif 143/TWEJ
Reporter : Awie Ong
Cakratara
-
Nusantara4 hari ago
Elektabilitas PPP Naik 7,0%, Dari Figur Ketua DPC Kab. Sukabumi
-
Nusantara7 hari ago
Calon Dewan Muda Yang Potensi, Terobosan luar Biasa PPP
-
Nusantara3 hari ago
Ormas BBP DPAC Cikulur Soroti Kondisi Jalan Rusak, Diduga Akibat Proyek Pengerjaan Jalan Tol Serang-Panimbang
-
Nusantara6 hari ago
Baldatun Center Persiapkan Acara Puncak Milad ke 7 Setelah Sukses di Pramilad
-
Pendidikan6 hari ago
Disiplin Dalam Bertugas, Penegasan Kadis Pendidikan Kabupaten Sukabumi
-
Nusantara2 hari ago
Oknum Pendamping Jamsosratu Inisial “S” Terindikasi Rangkap Jabatan Sebagai Anggota PPK Gunungkencana
-
Metropolitan3 hari ago
Kasatpol PP Jakbar: Pembangunan Menara PT Protelindo Sudah Dilakukan Penyegelan
-
Metropolitan5 hari ago
Nekat Mendirikan Tower Seluler Tanpa Izin, Warga Berharap Satpol-PP Bongkar