Indahnya Taman Gunung Wayang Butuh Sentuhan Infrastruktur
SUKABUMI, CAKRATARA – Pemerintah Desa Gunung Endut mengembangkan indahnya destinasi wisata Taman Gunung Wayang dengan memadukan pesona alam dan karya seni untuk memikat para pengunjung.
Namun sangat disayangkan indahnya Taman Gunung Wayang yang berada di Desa Gunung Endut, Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat belum tersentuh infrastruktur sehingga membutuhkan bantuan dari pemerintah daerah setempat.
Kepala Desa Gunung Endut, Dede Mistar yang terus bekerja keras mengembangkan agrowisata mempunyai keyakinan indahnya Taman Gunung Wayang akan jadi tempat wisata yang disukai oleh para wisatawan.
“Pembangunan taman dengan khas sunda yang kental secara mata melihat seperti nuansa bali. Konsep ini dipilih untuk kenyamanan para pengunjung yang akan merasakan betah ketika pertama masuk gerbang,” kata Kades Dede Mistar kepada wartawan pada Sabtu (25/12/21).
Kades Gunung Endut berharap kepada pemerintah daerah untuk membantu dalam pembangunan infrastruktur Taman Gunung Wayang yang masih terus berbenah dengan membangun fasilitas di dalamnya.
“Saya berharap ada bantuan untuk pengembangan infrastruktur. Saat ini tempat wisata Taman Gunung Wayang sudah dapat mengkaryakan para warga yang bekerja dan juga memberikan peluang usaha pada masyarakat untuk meningkatkan perekonomiannya,” kata Dede.
Sementara itu, 3 orang pengunjung, Desti, Selvi, dan Listi mengungkapkan sering datang ke Taman Gunung Wayang.
“Alam dan pemandanganya gak membosankan, dan juga banyak kuliner yang ada di tempat ini, serta tiket masuknya sangat murah meriah,” ungkap mereka.
Ujil yang merupakan pengurus Taman Gunung Wayang mengatakan akan terus meningkatkan fasilitas yang disukai para pengunjung.
Dikatakannya, saat ini pengunjungnya taman wayang setiap harinya tidak pernah sepi, apalagi jika pemerintah daerah yang tengah meningkatkan pariwisata memberikan bantuan dalam pengembangnya.
“Dengan adanya Taman Gunung Wayang menjadi icon tersendiri untuk Desa Gunung Endut,” tutup Ujil.
Agrowisata Sukabumi begitu banyak ditemukan, tempat wisata seperti Taman Gunung Wayang sepantasnya jadi prioritas dalam perencanaan pembangunan infrastruktur untuk pengembangan agar lebih tertata dengan baik.
Taman Gunung Wayang juga terdapat wahana mainan anak anak serta menyediakan live musik untuk menghibur para pengunjung.
Nandang Setiawan (Meionk)
Cakratara