TANGERANG, CAKRATARA – Lima organisasi kemasyarakatan (Ormas) Badak Banten, BPPKB, FPI, Gabsi, PSHT, serta Karang Taruna Desa Pasir Jaya melasanakan penggalangan dana bantuan untuk Palestina di lampu merah bunderan tolds pasir gadung Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Minggu (23/05/2021).

“Sebagai umat muslim, kita peduli akan penderitaan saudara kami yang ada di Palestina. Mudah-mudahan dengan terkumpulnya dana kemanusiaan ini, bisa sedikit meringankan penderitaan saudara kita yang ada di Palestina,” kata Joni Ketua Ranting Badak Banten Pasir Jaya.

“Alhamdulillah organisasi yang ada semuanya kompak untuk turun ke jalan melakukan aksi penggalangan dana yang kita jalanin dengan penuh ikhlas, para jajaran anggota badak banten ranting pasir jaya ini tidak mengenal panas. Mereka semangat turun ke jalan untuk melakukan aksi penggalangan dana, di bunderan lampu merah tersebut,” tambahnya.

Wakil Ketua 1 DPC Badak Banten Cikupa, memberikan apresiasi kepada Lima Ormas termasuk ranting badak banten pasir jaya yang telah membantu melakukan penggalangan dana untuk warga Palestina.

“Atas nama Wakil ketua 1 Badak Banten DPC Cikupa, saya mengucapkan terima kasih terhadap partisipasi dalam menyelenggarakan kegiatan penggalangan dana sebagai bentuk solidaritas umat Islam terhadap warga Palestina dan Masjid Al Aqsha,” katanya.

“Karena harus diakui, kita sangat prihatin atas apa yang dialami rakyat Palestina di Gaza. Akibat serangan yang terus digencarkan oleh tentara Israel sekarang ini sudah ada ribuan warga Palestina yang menjadi korban,” ungkap Ramlan.

Aksi penggalangan dana yang dilakukan Lima Ormas itu menurut Ki Ramlan, sebagai bentuk kepedulian dan komitmen bersama untuk terus membantu rakyat Palestina dalam meringankan beban penderitaan mereka.

Anton Hermawan
Cakratara