Connect with us

Nusantara

Peduli Korban Kebakaran, Ormas BBP DPAC Banjarsari Berikan Bantuan Uang Tunai

Redaksi

Published

on

By

Sebagai bentuk peduli korban kebakaran, Ormas Badak Banten Perjuangan (BBP) DPAC Banjarsari menggelar kegiatan bakti sosial penggalangan dana

LEBAK, CAKRATARA – Sebagai bentuk peduli korban kebakaran, Ormas Badak Banten Perjuangan (BBP) DPAC Banjarsari menggelar kegiatan bakti sosial penggalangan dana untuk membantu korban kebakaran Ibu Rusinah dan keluarga yang tinggal di Kampung Kadukoneng RT. 002 RW. 001 Desa Kertaraharja Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak Provinsi Banten.

Peristiwa kebakaran yang melanda Ibu Rusniah 54 tahun itu terjadi pada hari Kamis tepatnya tanggal 29 April 2021 kurang lebih 7 hari sebelumnya. Bakti sosial ini berupa penggalangan dana dari para anggota Ormas Badak Banten Perjuangan DPAC Banjarsari serta masyarakat umum lainnya yang turut prihatin dan berpartisipasi atas peristiwa kebakaran.

Musibah ini menghanguskan sebagian rumahnya beserta isinya serta mengakibatkan luka bakar terhadap ibu Rusniah. Rumah korban warga berbentuk rumah permanen. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, hanya kerugian harta benda miliknya serta luka bakar yang diderita oleh Ibu Rusniah.

Saat ditemui di rumahnya untuk penyerahan bantuan bakti sosial ternyata korban masih dirawat di RSUD Malingping sejak musibah yang dialaminya. Akhirnya Jajaran Ormas BBP DPAC Banjarsari yang peduli korban kebakaran langsung menemui ke RSUD Malingping.

Dalam acara baksos tersebut dihadiri langsung Ketua Ormas BBP DPAC Banjarsari, H. Sudrajat yang didampingi oleh dua orang anggotanya. Setelah tiba di RSUD Malingping tepatnya pada pukul 20.58 WIB.

Advertisement

H. Sudrajat dan kawan-kawan langsung meminta izin kepada pihak security RSUD Malingping dan langsung menyampaikan maksud dan tujuannya, akhirnya pihak security pun mengizinkan namun hanya satu orang yang diperbolehkan masuk menemui ibu Rusniah di ruang kamar isolasi yang didampingi oleh anak ketiga dari Ibu Rusniah yaitu Feri. Setelah ketemu ibu rusniah yang sedang berbaring.

H. Sudrajat langsung menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya serta langsung menyerahkan bantuan berupa uang tunai hasil penggalangan dana Ormas Badak Banten Perjuangan DPAC Banjarsari kepada Ibu Rusniah pada Rabu (05/05/2021).

“Ibu mohon maaf saya mengganggu istirahatnya saya Herdi ketua ormas Badak Banten Perjuangan DPAC Banjarsari, maksud dan tujuan kedatangan saya ke sini, pertama silturahmi sekaligus menjenguk ibu juga untuk menyerahkan bantuan uang hasil dari baksos yang ormas kami lakukan sebagi bentuk kepedulian kami kepada ibu Rusniah,” kata H. Sudrajat.

Sementara itu, Ibu Rusniah mengucapkan banyak terimakasih kepada Ormas BBP DPAC Banjarsari yang sudah memberikan sumbangan berupa uang pada dirinya. Sambil memperlihakan kondisi tubuh yang dialaminya, bekas peristiwa kebakaran yang hampir merenggut nyawanya.

“Alhamdulilah saya mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan bapak dan teman-teman yang telah peduli pada kami, Doakan saya semoga saya cepat kembali sembuh dan normal seperti sedia kala,” tutupnya.

Advertisement

Herdi
Cakratara.com

Advertisement
Advertisement

Facebook

Trending

Cakratara.com Klik allow notifications untuk menerima berita dan pembaruan dari kami
Dismiss
Allow Notifications