Nusantara
Ribuan Karyawan PT MGL Tuntut Upah Selama Tahunan Belum Terbayar
KABUPATEN SUKABUMI, CAKRATARA – Ribuan Karyawan PT Muara Griya Lestari (MGL) menuntut pembayaran upah kerja yang sudah hampir 2 tahun belum ada kejelasan atau diduga belum terbayarkan dari pihak perusahaan.
Diketahui, PT Muara Griya Lestari sudah lama tidak beroperasi di KM 10.1 Jalan Kadu Pugur, Desa Cijalingan, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi tersebut, namun hampir 1.000 Karyawan PT MGL diduga belum dibayarkan upah kerjanya dengan berbagai upaya para karyawan memperjuangkan namun belum mendapatkan hasilnya.
Koordinator Ribuan Karyawan PT MGL, Endi Supandi mengatakan, PT MGL bergerak di bidang ekspor garmen pakaian jadi yang mana hampir 1000 karyawan diduga belum dibayar hak upah kerjanya sampai saat ini masih berharap pihak perusahaan mebayarkan kewajiban pada karyawan tersebut.
“Pihak pabrik menggantungkan pembayaran para karyawan dengan penjualan aset pabrik bila laku,” kata Endi.
Endi Supandi menegaskan, bahwa masalah ini akan dia melaporkan kepada pihak berwajib ataupun instansi terkait untuk penyelesaian permasalahan pembayaran para karyawan.
“Kami juga sudah mengirim peringatan kepada Direktur Utama dan Direktur Operasional PT MGL untuk segera melakukan penyelesaian pembayaran upah para karyawan yang telah melaksanakan kewajibannya sebagai pekerja berkontribusi aktif,” kata Endi.
“Ketika mereka sebagai WNA tidak kooperatif maka karyawan MGL yang sekarang dalam pailit akan mengadukan hal ini kepada pemerintah melalui Depertemen Ketenagakerjaan, Depkumham, Kemenlu dan Keimigrasian, APINDO serta Organisasi Buruh internasional ( ILO ),” tutup Endi.
Nandang Setiawan (Meionk)
Cakratara.com
-
Nasional5 hari yang lalu
Air untuk Masyarakat Sumbawa, Menhan Prabowo Resmikan 11 Titik Mata Air “Tanpa Air Tidak ada Peradaban”
-
Nusantara3 hari yang lalu
Meski Inspektorat Pandeglang Telah Memberi Perpanjangan Waktu Penyelesaian Sampai Akhir Bulan Mei 2023, Pembangunan JUT Karangsambung Desa Cikeusik Tahun Anggaran 2022 Tetap Tak Kunjung Selesai
-
TNI-Polri6 hari yang lalu
Kapolsek Cirinten Laksanakan Patroli Gabungan Bersama TNI dan Pol PP
-
Metropolitan5 hari yang lalu
2 Orang Pelaku Curanmor di Tangkap Warga
-
Nusantara4 hari yang lalu
Camat Bojong Adakan Bakti Keliling di Desa Cahaya Mekar
-
Nusantara4 hari yang lalu
Bangun Sarpras Olahraga, Desa Sukamulya Tidak Andalkan bantuan dispora
-
Nusantara5 hari yang lalu
Upayakan Percepatan Insprastruktur, Sinergitas Dinas PU dan Pemda Kabupaten Sukabumi
-
TNI-Polri6 hari yang lalu
Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Sambangi Karyawan Toko Waralaba Indomart Aspol