TNI-Polri
Pangdam Gelar Rapat Keterlibatan Kodam Cenderawasih pada PON XX
JAYAPURA, CAKRATARA – Pangdam gelar rapat bersama pejabat Kodam terkait keterlibatan Kodam XVII/Cenderawasih dalam penyelenggaraan PON XX tahun 2021 di Papua.
Turut hadir dalam gelaran Pangdam gelar rapat bersama pejabat yakni, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono, M.A. bersama Pejabat Kodam bertempat di Ruang Bina Yudha Makodam XVII/Cenderawasih, Senin (12/04/2021)
Dalam rapat tersebut, dipaparkan oleh pejabat terkait tentang keterlibatan Kodam XVII/Cenderawasih dalam PON XX mulai dari Pengamanan, Akomodasi, Transportasi, Kesehatan, Kirab Api PON dan Penyiapan Atlet PON Papua.
“Rapat ini bertujuan sebagai media dan sarana untuk menentukan langkah-langkah yang harus dijalankan terkait dengan tugas Kodam XVII/Cenderawasih dalam perhelatan PON XX di Provinsi Papua,” ucap Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono.
Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Ignatius Yogo meminta agar semua Pejabat Kodam dan anggota senantiasa berupaya semaksimal mungkin dalam membantu Pemerintah Provinsi Papua dan Polda Papua untuk bersama-sama bersinergi dalam rangka mensukseskan penyelenggaraan PON XX tahun 2021 di Papua.
“Saya meminta agar seluruh prajurit Kodam XVII/Cenderawasih agar senantiasa berupaya, berkerjasama dan bersinergi dengan instansi terkait lainnya dalam rangka mensukseskan PON XX dari pembukaan hingga penutupan,” tutup Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Ignatius Yogo.
Asep Supena
Cakratara.com
-
Politik3 hari ago
Meriahkan HUT Partai Demokrat Ke 22, Caleg DPRD Lebak Dapil 6 Serahkan Piala Open Turnamen Futsal CUP Eli Sahroni
-
Metropolitan2 hari ago
Masyarakat Banten Bersatu (MBB) Bersama, Warga Jayasari Unjuk Rasa Di Depan Kantor Bupati Lebak
-
Metropolitan1 hari ago
Ngeri!!! Tangga Kantor Kasatpel Kebersihan Kalideres Tidak Terurus
-
Metropolitan5 jam ago
Terkendala Covid, Bangunan Sentra Flora Semanan Kurang Terawat
-
Metropolitan6 hari ago
Bidkeu Polda Banten Melaksanakan Persiapan Pemeriksaan BPK RI Satker Jajaran Polda Banten
-
TNI-Polri7 hari ago
Pameran TNI AD Fair 2023, Panglima TNI Kunjungi Stand Zeni
-
Metropolitan5 jam ago
Hendry CH Bangun: Pendidikan dan UKW jadi Program Prioritas
-
Metropolitan6 hari ago
Polsek Panongan Polresta Tangerang Selidiki Pencurian Dengan Kekerasan di Minimarket